Poster Terfavorit dari Prodi Biologi dan mendapatkan Golden Tiket untuk mengikuti Seminar Internasional
- Admin
- Berita
Biologi - Dalam rangka rangkaian kegiatan dalam penyelenggaraan Seminar Internasional ICoTenS (1st International Conferences on Technology and Sciences 2024) yang akan diselenggarakan pada tanggal 31 Oktober 2024 FMIPA Universitas Pakuan mengadakan Lomba Poster yang diikuti oleh kelima program studi di bawah lingkungan FMIPA termasuk program studi Biologi. Program Studi Biologi meloloskan lima poster yang akan diikutkan dalam lomba tersebut. Dari kelima poster tersebut akan dipilih satu poster terfavorit yang akan langsung mendapatkan golden tiket untuk mengikut seminar internasional ICoTenS. Poster Terfavorit dari program studi prodi biologi diraih oleh Ibu Dra.Triastinurmiatinigsih, M.Si. beserta tim yaitu Sri Handiyani dan Dwi Murti Puspitaningtyas dengan judul Ex Situ Conservation of Green Larat Orchid (Dendrobium capra J.J Smith) Using Vacin Went and Knudson C Medium. Kriteria penilaian poster meliputi inovasi, isi terkait latar belakang, tujuan, metode, hasil dan pembahasan, kesimpulan serta yang terakhir layaout/tampilan. Selamat dan sukses kepada Ibu Dra.Triastinurmiatiningsih, M.Si. beserta tim atas terpilihnya judul penelitian Ex Situ Conservation of Green Larat Orchid (Dendrobium capra J.J Smith) Using Vacin Went and Knudson C Medium sebagai poster terfavorit dari prodi Biologi. (Irfana Fauziah)